Mengasah Bakat Anak



Bakat Anak merupakan suatu kemampuan tertentu yang tidak dimiliki oleh orang lain, maka karena itu anak yang mempunya kemampuan atau ciri-ciri yang menuju kepada Bakat perlu untuk dikenali sejak dini, cara yang terbaik adalah ketika anak sedang bermain hal apa yang mempunyai kecenderungan anak selalu mainkan. Karena secara tidak langsung itu merupakkan indikasi suatu minat anak kepada permainan tersebut yang lama-kelamaan akan berubah menjadi Bakat. Oleh karena itu orang tua harus jeli dalam menilai sikap yang di tonjolkan ketika anak sedang melakukkan suatu permainan. Dari situ orang tua dapat melihat Bakat anak maka diharapkan peran orang tua adalah mendukung dan mengarahkan Bakat yang sudah diminati oleh anak tersebut dengan cara menyediakan mainan yang mengarah kepada Bakat anak serta mengikutkan anak ke les privat yang mengarah kepada minat Bakat anak tersebut. karena pada dasarnya bakat yang sudah diminati anak sejak kecil mempunyai kecenderungan untuk berkembang lebih baik apabila bakat tersebut di dukung dan dilatih oleh orang-orang yang memiliki kemampuan keahlian dalam pengembangan bakat anak. Selain itu peran orang tua tidak berhenti sampai disitu saja melainkan dengan memberikkan respon kepada anak seperti memotivasi anak dan dukungan serta sikap tidak melarang Bakat yang tumbuh dalam diri anak tersebut, walaupun terkadang dari minat bakat anak tersebut membuat kotor atau pun yang lainnya.

Dalam menumbuhkan minat bakat pada anak yang sudah terlihat dari kecenderungan sikapnya itu mudah, yaitu dengan cara cukup mendampingi atau memantau kegiatan anak, sedangkan bagi anak yang mempunyai bakat tapi kurang dari segi minat itu memakan waktu untuk memaksimalkan bakat anak tersebut kecuali dengan memberikkan dorongan motivasi kepada anak tersebut sehingga membuat anak berusaha untuk membangkitkan minat tersebut, yang padahal bakat itu sudah kelihatan dari apa yang di kerjakan tanpa bantuan orang lain terlihat menarik. Disitu merupakkan perbedaan bakat yang didasari dengan minat dan bakat yang tidak didasari dengan minat, jelas perbedaannya tipis sekali cuma menitikberatkan kepada minat anak tetapi itu jangan di anggap ringan sebab dari minat yang kurang akan menenggelamkan bakat yang sudah dipunyai seseorang, dengan kata lain bakat yang tidak pernah di asah atau memaksimalkan akan mengurangi tingkat penguasaan atau keahlian yang berkaitan dengan bakat tersebut. contohnya disini adalah anak yang mempunyai bakat menyanyi dari awalnya tidak ada perbedaan yang mencolok tetapi lama kelamaan bakat menyanyi tersebut akan terlihat berbeda pada anak yang sama-sama memiliki bakat menyanyi tapi tidak mempunyai manat dalam mengembangkan bakat tersebut, itu akan terlihat jelas. Keduanya akan sama-sama memiliki dasar suara yang bagus Cuma yang mempunyai minat dalam bakat itulah yang akan mempunyai suara yang jauh lebih bagus lagi. 

Dengan demikian perlu di perhatikkan dan jadi catatan penting bagi para orang tua apabila anak-anak mereka memiliki bakat dan sikap orang tua yang kurang peka terhadap bakat anak tersebut maka kemampuan yang dimiliki anak dapat berkembang tapi kurang maksimal karena tidak adanya dukungan dari orang tua, sehingga bakat tersebut tumbuh dengan sendirinya berdasarkan apa yang di kreasikan oleh anak tersebut. 

2 Responses to "Mengasah Bakat Anak"

Blog ini Dofollow, silahkan berkomentar dengan baik dan sopan.

Terima Kasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel